Hubungan Edukasi Konsumsi Tablet FE terhadap Pengetahuan dan pencegahan Anemia pada ibu Hamil di Desa Dadakitan Wilayah Kerja Puskesmas Baolan

Hubungan Edukasi Konsumsi Tablet FE terhadap Pengetahuan dan pencegahan Anemia pada ibu Hamil di Desa Dadakitan Wilayah Kerja Puskesmas Baolan

https://doi.org/10.33860/shj.v2i2.4013

Authors

  • Sri Rahayu Saleng Prodi DIII Keperawatan Tolitoli Poltekkes Kemenkes Palu
  • Putri Nabila Prodi D-III Keperawatan Tolitoli, Poltekkes Kemenkes Palu, Tolitoli, Indonesia

Keywords:

Edukasi, Tablet Fe, Ibu Hamil

Abstract

Tablet Fe adalah suplemen penting untuk pembentukan sel darah merah, namun pengetahuan ibu hamil di Desa Dadakitan mengenai manfaatnya masih rendah, yang berisiko menyebabkan anemia. Anemia pada ibu hamil berkontribusi pada tingginya angka mortalitas dan morbiditas ibu serta janin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara edukasi konsumsi tablet Fe dengan pengetahuan dan upaya pencegahan anemia pada ibu hamil. Penelitian dilakukan secara cross-sectional di Puskesmas Baolan pada 96 ibu hamil. Edukasi dilakukan melalui penyuluhan dan leaflet, sementara pengetahuan diukur dengan kuesioner. Data dianalisis menggunakan uji Chi-Square.

Hasil menunjukkan bahwa setelah edukasi, pengetahuan ibu hamil tentang anemia meningkat signifikan (p < 0,05). Sebanyak 70% ibu yang rutin mengonsumsi tablet Fe memiliki kadar Hb normal (> 11 g/dL), sedangkan 70% yang tidak rutin mengalami anemia ringan. Dapat disimpulkan bahwa edukasi konsumsi tablet Fe efektif meningkatkan pengetahuan dan menurunkan risiko anemia pada ibu hamil. Diperlukan peningkatan dalam pemberian informasi dan dukungan dari tenaga kesehatan di wilayah kerja Puskesmas Baolan serta keluarga untuk meningkatkan kepatuhan ibu dalam mengonsumsi tablet FE.

Published

2024-10-24

Issue

Section

Articles